CARA MEMBUAT TENGKLENG SAPI SEDERHANA YANG ENAK DAN MANTAP
Daging sapi memang menjadi salah satu pilihan untuk dijadikan sebagai lauk terutama saat berkumbul bersama keluarga besar.
Walaupun harganya yang relatif lebih mahal, tetap saja daging sapi dipilih karena memiliki rasa yang khas dan lebih enak dari daging lain.
Berbagai Resep Makanan Simpel dan lezat bisa diolah dengan daging sapi ini, tinggal tergantung selera masing-masing.
Salah satu menu terfavorit adalah Tengkleng Sapi yang bisa diolah dengan bumbu-bumbu sederhana dan rasanya tetap juara.
Yuk simak resepnya sampai selesai ya.
Bahan-Bahan:
- Iga sapi ½ kg
- Santan kelapa 100 ml
- Kecap manis 1 sendok makan
- Air bersih 1 gelas kecil
- Minyak goreng ½ liter
- Serai 2 batang (geprek)
- Daun jeruk 2 lembar
- Daun salam 2 lembar
- Lengkuas 2 ruas jari (geprek)
- Gula 1 sendok makan
- Kaldu sapi bubuk ½ sendok teh
- Garam secukupnya
- Bawang goreng sesuai selera
Bahan Bumbu:
- Kemiri 4 bh
- Ketumbar 1 sendok teh
- Merica ½ sendok teh
- Bawang merah 15 siung
- Bawang putih 7 siung
- Cabe merah besar 10 bh
- Cabe rawit 5 bh
- Kunyit 1 ruas jari
- Jahe 2 ruas jari
- Jinten 1 sendok teh
Cara Memasak:
Siapkan iga sapi dan potong sekitar 5 cm atau tergantung selera, selanjutnya cuci bersih dan tiriskan.
Bahan bumbu seperti kemiri, ketumbar, merica, bawang merah, bawang putih, cabe merah besar, cabe rawit, kunyit, jahe, dan jinten di giling sampai halus atau bisa juga dihaluskan menggunakan blender.
Tumis bumbu halus sampai harum, masukan daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas, aduk dan masak sampai layu.
Kemudian masukan iga dan masak hingga berubah warna, lalu santan dan air dimasukan, aduk terus dan masak sampai mendidih.
Agar rasanya lebih mantap, bumbui dengan gula, kaldu bubuk, dan garam sampai rasanya pas, aduk kembali lalu masukan kecap manis, masak sampai daging empuk dan bumbu benar-benar meresap.
Terakhir tinggal disajikan dan taburi bawang goreng diatasnya.
Kalau kamu lagi cari resep masakan dan pengen Masak Menu Sederhana seperti menu ini, wajib dicoba dirumah ya, selamat mencoba.